Unugiri Pilihan Hidupku

September 2015, awal dari segala suka duka kehidupan kuliahku, akhirnya aku memutuskan untuk meneruskan pendidikan yang awalnya hampir tertunda. UNUGURI BOJONEGORO, di situlah akhirnya aku memulai segala kegiatan yang memang semua membutuhkan usaha. Hari demi hari aku jalani dengan penuh rasa syukur atas segala kemudahan di tengah sulitnya keadaan, sejak di bangku sekolah menengah, aku mulai tertarik dengan Bahasa Inggris, dan aku memilih jurusan yang memang sesuai dengan keinginanku. Sejak hari pertama kuliah hingga saat ini, aku selalu mempunyai impresi tersendiri tentang kampus ini,hal baru tapi tak terasa asing,itu karena dari kecil aku hidup di tengah-tengah lingkungan yang sama dengan lingkungan di sini,dan di kampus ini, aku tak sedikitpun merasa canggung dengan apa yang menjadi keputusanku. Semester pertama masih dalam masa penyesuaian dengan teman sekelas, selalu ada cerita tersendiri, antara susah dan senang, bahagia dan sedih, ragu dan yakin sampai yang lucu dan garing. Saat ini Aku hampir menyelesaikan semester tiga, suasana kampus yang ramai dan hiruk pikuknya mahasiswa saat mencari kelas akan selalu menjadi kenangan yang mungkin tidak akan pernah terlupakan.

Diskusi sambil menikmati siomay si abang

dsc_0624Ada sudut-sudut tertentu yang biasa digunakan mahasiswa untuk sekedar berbincang-bincang atau ber-WiFi ria tanpa menoleh satu sama lain, karena tidak bisa dipungkiri bahwa fenomena tersebut sudah menjadi trend di semua kalangan,di mana ada WiFi, di situ ada kesunyian di tengah keramaian Di depan kantor menjadi tempat yang strategis dan selalu memiliki daya tarik tersendiri bagi para mahasiswa yang gemar untuk berdiskusi, dari mulai diskusi tentang materi kuliah hingga saling curhat tentang masalah pribadi depan perpustakaan, tempat itu juga menjadi salah satu tempat nyaman untuk sekedar streaming atau baca novel sambil menikmati siomaynya si Abang depan gerbang kampus, meskipun kampus ini masih minim dengan fasilitas, tapi saya yakin UNUGIRI mempunyai prospect yang bagus untuk bersaing dengan universitas lain, dan kami sebagai mahasiswa akan terus berkarya demi kemajuan UNUGIRI BOJONEGORO. Big love for UNUGIRI BOJONEGORO. ❤ (Yusrotun)

Kuliah Sambil Kerja? Lampaui Batas Maksimalmu!

fikaUniversitas adalah suatu institusi pendidikan tinggi dan penelitian, yang memberikan gelar akademik dalam berbagai bidang. Biasanya kita menyebut tempat pembelajaran setelah SMA/SMK ini dengan sebutan kampus. Disini merupakan tempat menuntut ilmu agar nantinya kita dapat lulus menjadi sarjana berkualitas. Kampus baruku bernama Universitas Nahdahtul Ulama Sunan Giri yang berada di kota minyak asia tenggara ini. Kota yang dulunya sejuk semakin panas akibat efek pengeboran minyak yang luar biasa melimpah namun di olah orang asing itulah Bojonegoro. Aku bukanlah siswa lulusan tahun 2016 yang langsung menuju kampus islami NU, namun harus bergelut mencari rupiah agar bisa melanjutkan pendidikan tinggi yang biasa di katakan masyarakat. Kehidupan di kampus sangatlah berbeda dengan belajar kita di pendidikan sebelumnya, disini kemandirian dan tanggung jawab pribadi dalam setiap tugas dan kewajiban merupakan prioritas utama. Namun, disisi lain saya adalah karyawan di sebuah perusahaan yang dituntut pula dalam perkerjaan. Banyak sekali tantangan dan hal baru yang saya harus lewati di semester awal ini, namun kampus yang berisi orang-orang bijak ini memberi kesempatan bagi mahasiswanya untuk mengikuti perkuliahan online. Jadi kita bisa mengejar ketertinggalan materi dan tugas di web yang sudah di sediakan kampus hijau ini.

Jadwal kerja tak bisa ditoleransi…tetap SEMANGAT!

Meskipun dengan ketertinggalan dosen memberi kesempatan bagi mahasiswa pekerja, itulah hal yang saya kagumi. Bukan itu saja mahasiswa lainnya juga saling membantu temannya dalam setiap masalah yang saya dapatkan di prodi Teknik Informatika. Dukungan dari kaprodi yang membuat mahasiswa pekerja seperti saya lebih semangat mengikuti perkuliahan meskipun dengan jadwal pekerjaan yang begitu rumit menyesuaikan dengan jam perkuliahan yang tak bisa di toleransi itu sangat luar biasa. Semoga kampus yang dikenal dengan Sunan Giri mampu mencetak sarjana berkualitas untuk membangun perekonomian di Bojonegoro agar tak di bodohi oleh orang asing. Dengan meningkatkan pembelajaran berkualitas dan efektif  bagi mahasiswa pekerja yang memiliki semangat dan tekad dalam menggapai cita setinggi langit. Lampaui batas maksimalmu!!! (Fika)